Sami'na Wa Ata'na

    Assalamualaikum . . . . . Mari yuk belajar satu hal penting dari para sahabat. Pelajarannya itu tentang " Sami'na wa ata'na" ( Dengar dan Lakukan ).

     Sebelum ayat tentang larangan minum minuman keras turun, beberapa sahabatpun  masih ada yang suka minum minuman keras
. Suatu hari ketika ayat tentang miras turun, beberapa sahabat "langsung" berjanji  meninggalkan minuman haram tersebut. Bahkan ada yang mendengar ayat tersebut ketika sedang minum. Merekapun, tanpa banyak tanya, langsung meninggalkan  minuman haram tersebut. Diriwayatkan juga, ada sahabat yang memuntahkan apa yang sudah masukdimulut mereka.

     Itulah salah satu contoh bagaimana para sahabat me-respon perintah Allah dan Rasulullah. Langsung tanpa ditunda. Tidak ada di benak mereka untuk bertanya " Kenapa sih ini haram ?". Bagi mereka perintah Allah dan Rasul harus dilakukan tanpa banyak tanya.

     Bandingkan dengan diri kita, kita sering banyak tanya " Kenapa sih harus ini atau harus itu ?". Kita juga sering menunda untuk melakukan perintah. " Gue pakai jilbab / khimar ntar aja habis nikah ". Ya kalau umur kamu sampai nikah.

     Para sahabat langsung berhenti minum tanpa bertanya, " kenapasih minuman beralkhohol haram ?". Menurut para sahabat, tidak pantas bertanya atau menunda perintah Sang Pencipta dan Rasulnya.

     Terkadang perintah Allah terlihat tidak masuk akal, karena akal manusia sangatlah terbatas. Allah-lah yang maha tauatas segala sesuatu. Terkadang perinntah Allah tidak bisa diterima logika tapi ingatlah Allah lenih mencintsi kita daripada kita mencintai dirikita sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar